TAHUKAH ANDA TEMPAT BERNAMA SASAKPANJANG?
Sasakpanjang adalah suatu nama desa didaerah Bogor jawa barat,cukup besar jika untuk ukuran suatu desa.Terdiri dari kurang lebih 10 RW,dan masing-masing RW terdiri dari 6 RT,tiap RT masing-masing terdiri minimal 60 keluarga,cukup besarkan warganya.,Didesa ini terdapat banyak tokoh agama bisa dibilang desa ini desa santri,kegiatan-kegiatan agama sering diadakan di desa itu dan warganya pun cukup antusias untuk menghadiriacara tersebut,sebut saja seperti maulid nabi SAW,shallat magrib gabunngan,shallat subuh gabungan,dll.
Didesa ini terkenal dengan surganya onderdil,segala onderdil motor atau mobil ada disini.Dari berbagai wilayah dan penjuru datang kesini untuk berburu onderdil,barangnya murah dan terjamin kualitasnya.Banyak yang bertanya dari manakah mereka mendapatkan barang tersebut,dengan kulitas bagus tapi dengan harga yang bisa disebut murah.Tidak sedikit orang berasumsi mungkin itu barang colongan,black market,DLL.
Sebenarnya mereka dapat barang itu dari tempat yang bisa dibilang sangat jauh,ada yang dari suka bumi,banten,ciannjur,ujung genteng dll.Didaerah terpencil itu barang-barang onderdil masih sangat murah,atau juaga mereka dapat barang itu dari pabriknya langsung,produk-produk gagal mereka tampung dan kemudian ketika sudah berada ditangan mereka lansung mereka poles dan disulap menjadi barang yang bernilai jual lebih mahal.
Namun daerah sasakpanjang juga terkenal dengan curanmornya (CURIAN MOTOR),tak bisa diungkiri memang begitu adanya,banyak kejadian-kejadian pencurian motor disini kami menybut dengan kata BEGAL,,begal adalah sebutan dari pencurian motor atau perampokan motor,mereka (pencuri) berani tarang-terangan merampok ditengah jalan,biasnya sih di tempat-tempat sepi,,perampok tersebut tidak segan-segan membacok dengan golok apabila sipemilik motor melawan.Memang perampok tersebut bukan dari daerah kami tapi mereka sering beraksi didaerah kami (sasakpanjang) sehingga daerah kami dissebut daerah BEGAL.
No comments:
Post a Comment